Senin, 03 Juni 2013

3 Tantangan yang sedot perhatian TNI AD tahun ini

Aksi Latihan Pasukan KOSTRAD. ©Dokumentasi TNI

Tahun 2013 menjadi tahun yang sibuk untuk TNI Angkatan Darat. Ada tiga hal yang menyedot perhatian TNI AD di tahun ini.

"Pada tahun ini, intensitas situasi politik cukup meningkat karena Indonesia akan memasuki tahun politik. Sehingga, mau tidak mau TNI AD harus memiliki respon yang sangat tinggi terhadap situasi tersebut," kata Kasad Jenderal TNI Moeldoko, Senin (3/6).

Hal kedua, pada bulan September tahun ini, Indonesia akan menyelenggarakan APEC di Bali, sehingga TNI AD harus menyiapkan pasukan pengamanan dengan sebaik-baiknya terkait pengamanan beberapa kepala negara yang akan hadir.

"Ketiga, Perkembangan situasi politik, baik yang terjadi di Aceh maupun di Papua juga memerlukan respon TNI AD," tutupnya.

Seperti diketahui, konflik di Papua masih panas. Tembak menembak masih terjadi dengan korban jiwa di kedua belah pihak. Pihak Organisasi Papua Merdeka juga menggalang dukungan di luar negeri.
 
Sumber :
http://www.merdeka.com/peristiwa/3-tantangan-yang-sedot-perhatian-tni-ad-tahun-ini.html

noreply@blogger.com (rian saadillah sukamdi Yan) 04 Jun, 2013


-
Source: http://besoklagiaja.blogspot.com/2013/06/3-tantangan-yang-sedot-perhatian-tni-ad.html
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar